Jl. Boulevard Timur Raya, Kelapa Gading - Jakarta 14250
T. (+6221) 4521001, 4520201    F. (+6221) 4520578
E. gadingpluit@gadingpluit-hospital.com
IG. gadingpluithospital

Gawat Darurat: (+6221) 4-5858-258

PERBEDAAN KEBIDANAN DAN KANDUNGAN (Obstetrics and Gynecology)

PERBEDAAN KEBIDANAN DAN KANDUNGAN (Obstetrics and Gynecology)

An Obstetrician and Gynecologist atau biasa disebut dengan dokter kebidanan dan kandungan adalah dokter  yang berfokus pada perawatan sistem reproduksi wanita.

Seorang obstetrician atau dokter kebidanan merupakan dokter yang berspesialisasi pada penanganan melahirkan bayi.

Berawal sejak konsultasi dan perencanaan kehamilan, pemantauan perkembangan janin dalam kandungan pada masa kehamilan, pendampingan proses melahirkan hingga masa sesudah melahirkan yang disebut dengan periode nifas (hingga 6 minggu setelah melahirkan).

Antenatal Care

Antenatal care adalah pemantauan janin dalam kehamilan. Pada kunjungan yang dilakukan, dokter akan melakukan pemeriksaan pada perkembangan janin, screening atau penapisan untuk melihat kemungkinan adanya komplikasi yang diakibatkan dengan adanya kehamilan, misalnya: 

  • Tekanan darah tinggi dalam kehamilan yang dapat berlanjut menjadi pre-eklampsia atau bahkan hingga eklampsia (kejang).
  • Diabetes mellitus dalam kehamilan (gestational diabetes mellitus).

Delivery / Proses Melahirkan  

Pada saat melahirkan bayi dapat melalui 2 metode, yaitu: normal vaginal delivery / kelahiran spontan per vaginam atau dengan section caesarea (bila didapatkan indikasi tidak dapat dilakukan secara spontan).

Post Partum / Masa Nifas

Adalah periode sesudah melahirkan hingga 6 minggu sesudahnya. Pada saat ini terjadi pemulihan paska melahirkan dan periode menyusui. Kejadian yang bisa terjadi pada masa nifas yaitu perdarahan dan kemungkinan terjadinya masalah pembengkakan pada payudara (breast engorgement) / nyeri saat menyusui.

Gynecologist / Dokter Ginekolog / Dokter Kandungan

Gynecologist / dokter ginekolog / dokter kandungan adalah dokter spesialis yang menangani masalah kesehatan wanita secara umum dengan fokus sistem reproduksi wanita. Dokter ginekolog memiliki cakupan yang cukup luas, diantaranya adalah: 

  • Masalah saat menstruasi: siklus menses yang tidak teratur dan nyeri saat period
  • Penyakit Menular Seksual (PMS) / Sexually Transmitted Disease (STD)
  • Ketidaksuburan /infertilitas
  • Gangguan saluran kemih pada wanita
  • Ketidakmampuan dalam mengkontrol buang air
  • Prolaps panggul dan prolaps uterine (turunnya kandungan)
  • Infeksi pada organ genitalia ( keputihan akibat adanya jamur, bakteri, ataupun protozoa)
  • Nyeri pada panggul
  • Tumor pada kandungan

Jika Anda memiliki keluhan medis pada organ reproduksi wanita seperti yang disebut di atas, inilah saatnya yang tepat untuk mengunjungi dokter kandungan.

Pemeriksaan pada organ reproduksi wanita tidak hanya dibutuhkan saat ada keluhan, tetapi justru pemeriksaan dan perawatan berkala memegang peran penting untuk deteksi dini adanya kelainan pada organ reproduksi wanita.  Oleh karena itu, pemeriksaan dapat dilakukan mulai masa pubertas, masa reproduksi, maupun pada masa menopause.

Kendala yang dapat terjadi pada saat pemeriksaan misalnya: perasaan malu saat pertama kali melakukan konsultasi dengan dokter kandungan, ini merupakan hal yang wajar dan dapat dimaklumi karena berhubungan dengan organ intim seorang wanita. Di Rumah Sakit Gading Pluit, Anda dapat memilih dokter kebidanan dan kandungan yang dapat dipercaya, sehingga Anda akan merasa nyaman selama menjalani pemeriksaan dan perawatan.

Tim dokter kebidanan dan kandungan Rumah Sakit Gading Pluit dapat membantu Anda dalam pelayanan: antenatal care, pemeriksaan berkala, deteksi dini dan penanganan tumor kandungan, pemeriksaan dan penanganan infertilitas, atau masalah kandungan lainnya, RS Gading Pluit memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Adapun fasilitas pelayanan kebidanan dan kandungan yang ada di Rumah Sakit Gading Pluit meliputi: USG 4D, USG transvaginal, papsmear, pemeriksaan laboratorium, HSG, inseminasi, bayi tabung, histeroskopi, laparoskopi kandungan, CT-Scan, PET-Scan dan penanganan tumor kandungan melalui jalan operasi / non-operasi, radioterapi atau kemoterapi.

Untuk informasi lebih lengkap dapat menghubungi bagian informasi RS Gading Pluit, di nomor telepon: (021) 4521001/ 4520201 Ext. 28233/28234 atau temukan jadwal dokter kandungan pilihan Anda di www. gadingpluit-hospital.com.

Salam sehat.

Penulis

Obstetrics and Gynecology Team GADING PLUIT Hospital

 

Fertility Team GADING PLUIT Hospital


Publish: Sabtu, 24 April 2021