Muhammad nur | | 10 April 2018

Pertanyaan :

Selamat siang dokter, saya ingin menanyakan perihal penyakit orang tua saya yang sudah di derita kurang lebih 4 tahun. Orang tua saya divonis oleh dokter syaraf di maksar terkena penyumbatan pembuluh darah di batang otak setelah dilakukan MRI/CT-SCAN. Kira-kira saya bisa daftarkan orang tua saya untuk mendapat penanganan ke dokter dengan cara bagaimana ya, dan info yang saya dengar daftar antri sangat panjang. Dan juga kalau menggunakan kartu pelayanan BPJS berlaku atau tidak ya pak soalnya jujur kami kekurangan biaya untuk berobat jadi kami selalu mengandalkan BPJS. Terima kasih dokter

Jawaban :

Bapak Muhammad Nur yang terhormat,
Terima kasih atas pertanyaan yang dikirimkan kepada kami.
Sebaiknya Bapak konsultasi dengan Dokter Spesialis Neurologi / Syaraf.
Adapun jadwal praktek Dokter Spesialis Neurologi / Syaraf di RS. GADING PLUIT yaitu:

  • dr. Albert Teddy, Sp.S : Selasa: 16.00 - 18.00, Rabu: 13.30 - 15.30, Kamis 16.00 - 19.00.
  • dr. Andreas Harry, Sp.S(K): Senin s/d Jumat 14.00 - 18.00, Sabtu: 11.00 - 13.00. Ext. Pendaftaran: 28712, 28713
  • dr. Danny Iskandar, Sp.S: Senin, Rabu, Jumat, Sabtu: 08.00 - 13.00 dan 17.00 - 20.00, Selasa dan Kamis: 08.00 - 13.00.
  • dr. Ichsan Kurnia, Sp.S: Senin s/d Jumat 11.00 - 13.00.
  • dr. Tugas Ratmono, Sp.S: Senin s/d Kamis 19.00 - 21.00.

Jika Bapak berkenan, untuk pendaftaran Bapak dapat menghubungi Poliklinik Rawat Jalan kami di ext. 28235, 28237.

Untuk saat ini kami belum kerjasama dengan BPJS Kesehatan, kami baru bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan untuk kasus Kecelakaan Kerja (Trauma Center).

Semoga informasi ini membantu.

Warm Regards,
----------------------------------------------
Humas Dept.
Rumah Sakit GADING PLUIT
Jl. Boulevard Timur Raya,
Kelapa Gading, Jakarta 14250
T. (021) 4521001, 4520201
F. (021) 4520390