Anggri alfiano evron | | 08 November 2022

Pertanyaan :

Malam dok, maaf mengganggu aktivitas nya, saya ingin bertanya atau konsultasi terkait problem saya, jadi bagian daun telinga saya bengkak dok, itu kenapa ya? Tidak ada rasa nyeri, mendengar masih normal, dan tidak ada luka - luka seperti menanah, hanya bengkak doang dok di bagian daun telinga saya, bengkak nya mungkin udah sebesar obat pil bulat untuk ukuran nya, saya jadi bertanya tanya apa ini sangat serius dan apakah bisa diobatin sendiri atau perlu ke rumah sakit? Terimakasih dok

Jawaban :

Bapak Anggri Alfiano Evron yang terhormat,
Terima kasih atas pertanyaan yang dikirimkan kepada kami.
Menjawab pertanyaan Bapak, kalau tidak ada tanda infeksi seperti nyeri dan lain-lain kemungkinan adalah kista perikondrium telinga.
Kalau tidak kempes sebaiknya Bapak ke Dokter Spesialis THT, kemungkinan diperlukan obat atau insisi kista.
Demikian kami sampaikan.
Salam sehat selalu.

dr. Armeilia, Sp.THT
Dokter Spesialis THT
Untuk jadwal praktek dokter, lihat JADWAL PRAKTEK DOKTER atau hubungi kami di (021) 4521001, 4520201 Ext. 28235
~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
*Note: Jawaban diberikan tanpa melihat kondisi Pasien.

Berikut kami informasikan jadwal dr. Armeilia, Sp.THT:

Untuk pendaftaran, Bapak dapat menghubungi Poliklinik Rawat Jalan kami di nomor (021) 452 0201, 452 1001 ext. 28235.
Atau Bapak juga dapat melakukan pendaftaran online melalui link pendaftaran http://daftaronline.gadingpluit-hospital.com 
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga membantu.

Warm Regards,
---------------------------
Humas Dept.
Rumah Sakit GADING PLUIT
Jl. Boulevard Timur Raya,
Kelapa Gading, Jakarta Utara 14250
T. (021) 4520201, 4521001
www.gadingpluit-hospital.com